Sabtu, 18 Februari 2012

Kayu Manis Sebagai Penurun Berat Badan

Semua orang pasti sudah tahu kayu manis, rempah-rempah yang paling tua didunia ini ribuan tahun lalu telah ditemukan dimana-mana. Tapi tahukah anda bahan yang biasanya di pakai untuk beberapa resep makanan dan minuman ini ternyata sangat baik untuk kesehatan, salah satunya untuk menurunkan berat badan.

Kayu manis yang banyak mengandung serat, zat besi, kalsium dan komponen-komponen aktif dalam minyaknya ini dapat meningkatkan metabolisme tubuh seseorang, karena sel bekerja lebih untuk mengkonsumsi sisa makanan yang menyehatkan sehingga dapat menurunkan berat badan.

Kayu manis juga meningkatkan glukosa dari makanan yang kita makan, semua karbohidrat di pecah menjadi gula sederhana dan glukosa, yang digunakan tubuh sebagai sumber energi. Kandungan anti oksidan yang tinggi dari kayu manis juga bermanfaat mengatasi kelebihan kolesterol.

Pengeluaran hormon insulin
Dari penelitian terakhir, kayu manis ternyata juga membantu meningkatkan hormon insulin. Ini juga bermanfaat, ketika hormon insulin dihasilkan, sel akan menggunakan energi yang tersimpan, karena itulah kayu manis membantu membersihkan darah dan menurutkan berat badan.

Hormon insulin yang dikeluarkan tenyata juga sebagai pengontrol selera, banyak penelitian telah memperlihatkan bahwa mengkonsumsi kayu manis dapat meningkatkan nafsu makan. Namun satu hal yang perlu di ingat, semua manfaat tersebut akan sia-sia jika mengkonsumsi kayu manis bersamaan dengan bahan yang mengandung lemak tinggi, seperti kue kayu manis dan es krim.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar